BLUE GREY RED

      

Error
  • There is no category chosen or category doesn't contain any items

Jangan Boros Saat di Rumah!

PDFPrintE-mail

Pasti sering yaa kita berbelanja lewat media online? Era sekarang memang kita mudah dan terbantu mendapakan barang atau kebutuhan yang kita inginkan, tinggal pesan lewat handphone, pesanan Anda siap dikirim ke rumah! Tapi, terkadang kita lupa apakah memang kita membutuhkan barang tersebut? Atau hanya lapar mata saja? Saat waktu senggang di rumah membuat kita jadi konsumtif dan berbelanja tidak sesuai kebutuhan. Berikut tip cara agar jangan boros di rumah!

  • Membuat anggaran keuangan

Buatlah anggaran keuangan Anda tiap bulan. Anggaran keuangan akan membantu Anda untuk melihat skala prioritas pengeluaran yang wajib Anda keluarkan.

  • Mengelompokkan kebutuhan

Atur kebutuhan sesuai dengan tingkat urgent. Apakah kebutuhan itu wajib atau tidak. Atur waktu kebutuhan jangka pendek, jangka menengah, dan jangka panjang. Sehingga kita bisa lihat bahan kebutuhan manakah yang harus kita dahulukan.

  • Lunasi hutang tepat waktu

Jika Anda memiliki hutang piutang, selalu siapkan dana tersebut, dan bayarlah tepat pada waktunya. Semakin Anda melunasi, semakin cepat pula anggaran keuangan Anda menjadi lebih ringan. Sebelum anda berhutang, pastikan kembali jangka waktu pelunasan dan besaran bunga hutang tersebut, agar Anda tidak terbebani kelak untuk melunasinya.

  • Selalu catat keuangan

Biasakan untuk selalu mencatat pengeluaran dan pemasukan keuangan Anda. Dengan mencatat, Anda dapat melihat sektor mana yang seharusnya Anda bisa kurangi maupun ditambahkan.

  • Menabung & Invetasi

Jangan lupa untuk selalu menabung! Selain menabung, Anda juga dapat menginvestasikan uang Anda dalam produk dan bentuk lainnya. Pastikan memilih cara menabung dan investasi yang tepat dan pelajari setiap risiko yang ada. Invetasi akan berguna untuk masa depan Anda kelak.

  • Kendalikan diri

Pikiran dan psikologis diri adalah hal utama yang harus kita kendalikan dalam mengatur pengeluaran keuangan Anda. Biasanya, kita tergiur dengan iklan dan barang-barang yang sebenarnya kita tidak butuhkan. Pahami arti kebutuhan dan keinginan semata. Tanamkan pada diri, semakin kita tidak boros semakin baik pula kehidupan kita di hari tua mendatang.

Mulailah kebiasaan tidak boros pada diri sendiri, lalu tanamkan kebiasaan itu pada buah hati dan seluruh keluarga. Sesekali kita boleh menikmati hasil kerja dengan berlibur atau membeli barang yang anda sukai,, namun perlu diingat sesuaikan dengan kemampuan Anda dan tetap ikuti anggaran yang telah anda tetapkan dalam perencanaan keuangan. Selamat mencoba!

Most Read Articles

emir