Penerbit Erlangga Terus Berbagi Untuk Masyarakat Pasigala

Perwakilan Erlangga Makassar Sofyan, saat menyalurkan bantuan kepada masyarakat Desa Lombonga, Kecamatan Balaesang, Kabupaten Donggala, disaksikan oleh Kepala Perwakilan Erlangga Kota Palu Irsan, dan sejumlah staf kantor Perwakilan Erlangga Kota Palu. Foto: Dok Erlangga Palu.

SULTENG RAYA-Penerbit Erlangga, hingga hari ini masih terus menyalurkan bantuan kepada masyarakat Palu, Sigi, dan Donggala (Pasigala) yang terkena dampak gempa, tsunami, dan likuifaksi.

Kegiatan sosial tersebut sebagai bentuk kepedulian kemanusiaan atas peristiwa yang menimpa masyarakat Pasigala dan sekitarnya yang menelan korban ribuan jiwa dan menyebabkan kerugian materi mencapai triliunan rupiah.

Perwakilan Erlangga Makassar Sofyan menuturkan, jika Penerbit Erlangga sudah merasa menjadi bagian dari masyarakat Palu, sebab keberanaan Penerbit Erlangga berkantor di Palu bukan hanya hari ini, melainkan sudah berkantor sejak tahun-tahun sebelumnya, selain juga pelanggan setia penerbit Erlangga adalah warga Sulawesi Tengah, termasuk Palu, Sigi, dan Donggala.

Sehingga terpanggil untuk meringankan beban yang dirasakan oleh masyarakat Kota Palu, Sigi, dan Donggala. “Kami ini sudah merasa menjadi bagian dari Masyarakat Kota Palu, bahkan karyawan kami di Palu adalah warga masyarakat Kota Palu, sehingga kami terpanggil untuk ikut serta meringankan beban yang dirasakan masyarakat Kota Palu, Sigi, dan Donggala yang terkena dampak secara langsung peristiwa gempa, tsunami, dan likuifaksi,”jelas Sofyan, Jumat (9/11/2018).

Bantuan yang disalurkan itu baik berupa genset, sembako, perlengkapan bayi, tenda, terpal, dan tandon air. Bahkan dalam waktu dekat ini, Penerbit Erlangga akan mendirikan dua unit sekolah darurat di lokasi yang dinilai sangat membutuhkan dan mendesak. Setiap unit sekolah terdiri dari enam ruang kelas, satu ruang guru, dilengkapi satu unit MCK dan tandon air.

Sebenarnya kata Sofyan, sehari pasca gempa kantor pusat Erlangga Jakarta langsung menghubungi kantor perwakilan Erlangga Makassar untuk mengecek kondisi karyawan Kantor Erlangga Palu, sekaligus datang ke Palu membawa bantuan untuk karyawan, dan masyarakat sekitar kantor Erlangga Palu.

Atas perintah tersebut, hari kedua pasca gempa, tim Erlangga Makassar menurunkan dua unit armada, satu unit operasional dan satu lagi mobil box berisi bantuan dan logistik berupa beras, air miniral, indomi, ikan kaleng, perlengkapan bayi, dan obat-obatan.

“Setelah sampai di Kota Palu, selain memeriksa kondisi karyawan, kami juga langsung menyalurkan bantuan itu ke karyawan, masyarakat terdekat dari kantor dan juga masyarakat pada umumnya,”ungkap Sofyan.

Selang beberapa hari kemudian, tim kedua pun datang dengan membawa bantuan yang lebih banyak dari sebelumnya, menyusul bantuan ketiga sehingga bantuan tersebut dapat menyentuh bukan hanya masyarakat Kota Palu, melainkan juga sudah menyentuh masyarakat Sigi dan Donggala yang ikut terkena dampak dari gempa, tsunami, dan likuifaksi.

Disaat menyalurkan bantuan itu, tim Erlangga memanfaatkan kesempatan tersebut untuk mengecek kondisi sekolah-sekolah yang terdampak gempa, tsunami dan likuifaksi, dan menemukan sejumlah sekolah yang betul-betul hancur dan sulit untuk digunakan lagi. “Itulah yang membuat teman-teman Erlangga berinisiatif membangun sekolah darurat,”ungkapnya.

Ditempat yang sama, Kepala Perwakilan Erlangga Kota Palu Irsan menambahkan, jika saat ini bantuan Penerbit Erlangga sudah tahap keempat untuk ke Pasigala.

Bantuan kali ini bukan hanya berupa sembako, melainkan juga sudah ada berupa buku-buku bacaan buat anak-anak, bahkan Erlangga sudah tersalurkan ke Polda sebanyak 200 paket dilengkapi dengan alat-alat belajar berupa buku dan alat tulis. Dan sisanya sebanyak 200 paket lainnya masih berada  di kantor Erlangga Palu saat ini, dan nantinya  akan disalurkan langsung oleh Erlangga ke sekolah-sekolah darurat.

Semua bantuan tersebut kata Irsan, bersumber dari dana CSR Perbit Erlangga, sumbangsi dari direksi, karyawan dan karyawati Perbit Erlangga. “Inilah bentuk kepedulian Penerbit Erlangga kepada masyarakat, Erlangga tidak hanya semata-mata memikirkan provit, melainkan juga memikirkan kegiatan sosial kemanusiaan,”jelas Irsan.AMI

Sumber : SULTENG RAYA, 10 November 2018

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *