Erlangga FC berikan Kejutan di ajang Agotax Football Festival 2018 di Bandung

 

Jakarta – Penerbit Erlangga melalui Solidaritas Erlangga (SOGA) menyelenggarakan program “Bibit Pesepakbola Lahir dari Sekolah”. Erlangga FC memiliki empat pelatih, yaitu Andrian Mardiansyah (U-12), Aceng Engkus (U-11), Andri Yansyah (U-10) dan Atet Sugiarto (Kiper). Program yang telah berlangsung selama lebih dari dua tahun ini sudah memberikan hasil positif karena EFC telah mendapatkan beberapa gelar dan juara turnamen.

Erlangga Football Club (EFC) memberikan kejutan di laga Final Agotax Football Festival (AFF) tahun 2018 dengan meraih juara 1 dalam pertandingan laga Final Agotax Football Festival ini yang di selenggarakan di Stadion Siliwangi Bandung pada 25 November.

Selain menjadi juara 1 dalam Final Agotax Football Festival, EFC juga berhasil meraih beberapa kejuaraan seperti: KU-12 Juara 1 Festival Oceano Foot Ball club, KU-11 Juara 2 Festival Liga Muda FOPPSI, KU-10 Juara 2 Festival Komunitas Jujur, KU-11 Juara 1 Festival Piala IHRDP, KU-10 Juara 3 Festival Monas Cup, dan KU-10 Juara 1 Ajang Singa Cup 2018.

Diposkan di EFC

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *